headlinejatim.com —PLN UP3 Gresik berkolaborasi dengan Yayasan Baitul Maal (YBM) untuk melaksanakan program Berbagi Cahaya dan Bahagia melalui Light Up The Dream (LUTD), Kegiatan ini berupa pemasangan kWh meter gratis dan pemberian paket sembako kepada Siti Nurfadilah, seorang kuli bangunan yang berdomisili di Tanjung Widoro, Kec Bungah Kabupaten Gresik
Manager PT PLN (Persero) UP3 Gresik, Andi Seno Hendriatmoko, menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan komitmen PLN dalam mendukung kesejahteraan masyarakat, khususnya mereka yang kurang mampu.
“Kami berharap kegiatan ini dapat meringankan beban masyarakat yang membutuhkan serta menjadi langkah kecil yang berdampak besar bagi kehidupan mereka dan kami percaya bahwa tidak ada kata bosan untuk terus berbagi, menyebarkan senyuman, dan memberi manfaat kepada mereka yang membutuhkan, total sampai dengan bulan awal bulan Juli 2025 ini sudah ada 34 keluarga prasejahtera yang menerima bantuan LUTD” ujar Andi Seno
Pada kesempatan yang sama, Siti Nurfadilah selaku penerima bantuan mengucapkan terima kasih atas perhatian dan bantuan yang telah diberikan.
“Saya sangat bersyukur dan berterima kasih kepada PLN dan semua pihak yang telah membantu. Ini sangat berarti bagi saya dan keluarga yang sudah sekitar 5 Tahun ini menyalur listrik di tetangga” ucapnya haru.
Melalui program ini, PLN UP3 Gresik ingin menumbuhkan semangat kebersamaan dan berbagi antarsesama. PLN hadir untuk rakyat, tidak hanya memberikan layanan kelistrikan namun juga turut hadir membawa harapan dan cahaya baru bagi kehidupan masyarakat.