Relokasi RPH Pegirian ke Osowilangun Dilakukan Pasca Lebaran 2026, Pemkot Surabaya Siapkan Fasilitas Modern

Surabaya, HeadlineJatim.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya menegaskan bahwa relokasi aktivitas pemotongan hewan dari Rumah Pemotongan Hewan (RPH) Pegirian ke RPH Osowilangun tetap akan dilaksanakan setelah Hari Raya Idul Fitri 2026. Keputusan ini merupakan bagian dari langkah besar Pemkot dalam menata kawasan wisata religi Ampel.

Kepastian tersebut disampaikan oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Kota Surabaya, M. Fikser, usai melakukan audiensi dengan 10 perwakilan jagal yang menyampaikan aspirasi di Balai Kota Surabaya, Senin (12/1/2026).l

Read More

M. Fikser menjelaskan bahwa rencana pemindahan ini bukanlah kebijakan yang diambil secara tiba-tiba. Program relokasi tersebut telah disosialisasikan sejak tahun 2016 dan masuk dalam skema besar penataan ruang kota.

“Kami menjelaskan kepada para jagal bahwa rencana ini sudah disiapkan sejak lama. Saat ini, Pemkot tengah fokus melakukan revitalisasi dan penataan kawasan wisata religi Ampel agar lebih tertib dan nyaman,” ujar Fikser.

Meskipun terdapat penolakan dari sejumlah pihak, Pemkot Surabaya berkomitmen untuk terus membuka ruang dialog dan memberikan solusi konkret atas kekhawatiran para jagal, terutama terkait jarak dan keamanan operasional.

Related posts