Heboh! Ular Piton 3 Meter Gegerkan Warga Sumengko

GRESIK, headlinejatim.com– Warga Desa Sumengko, Kecamatan Duduksampeyan, Gresik, dikejutkan dengan penemuan seekor ular piton sepanjang sekitar 3 meter yang melintas di Jalan Raya Desa Sumengko pada Selasa malam, (9/9).

Kejadian yang terjadi sekitar pukul 22.18 WIB ini langsung membuat warga panik, terutama setelah ular besar tersebut masuk ke dalam selokan di tepi jalan.

Read More

Salah seorang warga, Putri, segera melaporkan temuan tersebut ke Command Center 112 Gresik.

“Saya khawatir ular itu masuk ke rumah dan membahayakan warga. Saya langsung meminta bantuan Damkar Gresik,” ujarnya, Rabu (10/9).

Dalam waktu singkat, regu penyelamat Damkar Gresik segera menuju lokasi dengan membawa peralatan khusus untuk menangani ular, termasuk jepit ular dan alat pelindung diri.

“Dalam waktu kurang dari satu jam, kami berhasil menemukan ular tersebut setelah membuka tutup cor selokan,” kata Teguh Priyanto, Perwira Piket Damkar Gresik.

Proses evakuasi berjalan lancar meski ular piton tersebut cukup besar dan berbahaya. Berkat keahlian dan peralatan khusus, petugas berhasil memasukkan ular tersebut ke dalam karung dan membawanya ke Pos Kota Damkar Gresik untuk ditempatkan di kandang ular.

Beruntung, kejadian ini tidak menimbulkan korban jiwa atau kerugian material. Warga sekitar pun merasa lega setelah tim Damkar berhasil mengevakuasi ular piton yang sempat menambah kecemasan mereka.

“Semuanya berjalan lancar berkat kerja sama yang cepat dan tepat antara warga dan petugas kami,” tambah Teguh Priyanto.

Kehadiran ular piton di kawasan pemukiman memang sering kali menambah ketegangan, namun berkat respons cepat dari petugas Damkar, warga Desa Sumengko kini merasa lebih tenang.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *