Dari Jalan Pagi Menuju Hati Anak Negeri: Aksi Sosial YBM PLN UP2D Jatim di Muharram 1447H

Surabaya, headlinejatim.com— Dalam rangka menyemarakkan bulan Muharram yang penuh berkah, YBM PLN UP2D Jawa Timur menggelar kegiatan Pesantren Muharram pada hari Jumat, 25 Juli 2025. Acara diawali dengan kegiatan jalan pagi bersama seluruh jajaran manajemen dan pegawai dari Kantor PLN UP2D Jawa Timur menuju Yayasan Hidayah Umat Surabaya. Momen ini menjadi simbol kebersamaan dan kekeluargaan dalam memeriahkan Tahun Baru Islam 1447 H.

Dalam kesempatan tersebut, YBM PLN UP2D Jawa Timur menyalurkan bantuan berupa bingkisan tas sekolah dan perlengkapan alat tulis kepada 20 anak yatim dhuafa. Bantuan ini diharapkan dapat mendukung semangat belajar para penerima manfaat. Sementara itu, pengurus Yayasan Hidayah Umat menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi atas perhatian serta dukungan dari YBM PLN. “Bantuan ini sangat berarti bagi anak-anak kami, terlebih dalam momen tahun ajaran baru,” ujarnya.

Read More

Manager PLN UP2D Jawa Timur, Hendrix Reza menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata dari amanah zakat, infak, & sedekah yang dikumpulkan dari para pegawai muslim PLN. “Kami berharap kegiatan ini dapat memberikan manfaat langsung bagi adik-adik yatim dan menjadi semangat bagi kami semua untuk terus berbagi di bulan yang mulia ini,” ujarnya.

Related posts

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *