Surabaya, headlinejatim.com – Dalam rangka meningkatkan keandalan layanan baca meter dan pengelolaan tagihan, PLN UID Jawa Timur menggelar Apel Pasukan dan Perlengkapan Billing Management di GOR Krida Lisna, PLN UP3 Surabaya Selatan. Kegiatan ini dihadiri oleh perwakilan dari seluruh PLN UP3 di wilayah Metropolis, termasuk Manager PLN UP3 Surabaya Utara, Zamzami, bersama Assistant Manager Niaga dan Pelayanan Pelanggan, Khusniatun Ni’mah, beserta tim. Hadir pula regu Billman dari PT Haleyora Powerindo yang dipimpin oleh Anang Haryono sebagai koordinator.
Apel tersebut dibuka oleh General Manager PLN UID Jawa Timur, Agus Kuswardoyo, yang dalam sambutannya menegaskan peran penting Billman sebagai ujung tombak PLN dalam melakukan pembacaan meter. “Billman harus melaksanakan tugasnya dengan cermat dan sesuai prosedur standar operasi (SOP), agar tidak terjadi penambahan susut yang dapat mempengaruhi akurasi data. Selain itu, keselamatan kerja (K3) juga harus menjadi perhatian utama dalam setiap tugas yang dilakukan,” ungkap Agus Kuswardoyo.
Beliau juga menekankan bahwa pembacaan meter yang akurat dan sesuai SOP tidak hanya berdampak pada kelancaran pengelolaan tagihan, tetapi juga membantu dalam pengumpulan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) secara tepat dan menyeluruh. “Kami berharap melalui kegiatan ini, PLN dapat mengumpulkan data DTKS dengan akurat hingga 100%, demi menunjang program-program kesejahteraan sosial yang lebih baik,” tambahnya.
Zamzami, Manager PLN UP3 Surabaya Utara, menyampaikan apresiasinya terhadap kegiatan ini. “Apel ini tidak hanya sebagai bentuk kesiapan kami dalam mengoptimalkan layanan kepada pelanggan, tetapi juga sebagai sarana untuk memastikan seluruh personel memahami pentingnya tugas mereka dalam menjaga keakuratan data dan keselamatan kerja,” ujar Zamzami.
Dengan diselenggarakannya apel ini, diharapkan seluruh regu Billman dan tim di lapangan dapat lebih disiplin dalam menjalankan tugasnya, serta memastikan bahwa setiap proses pembacaan meter dilakukan dengan benar demi menjaga keandalan dan kualitas layanan PLN kepada seluruh pelanggan.